Hindari 4 Hal Ini, untuk Liburan ke Israel
Hindari 4 Hal Ini, untuk Liburan ke Israel
Saat kalian membaca iklan di brosur atau flyer ada paket liburan Cairo - Aqsa - Jordan “Jelajah Jejak Perjalanan Para Nabi” atau “Napak Tilas di Bumi Para Nabi”, hal yang akan terlintas dipikiran pertama kali adalah “Wah, keren ya bisa berkunjung ke 17 makam Nabi”. Namun akan timbul pula keraguan saat mendengar berita tentang keadaan di sekitar komplek Masjidil Aqsa, Yerusalem saat ini, “Duh, jadi takut ya jalan-jalan ke sana padahal hati ingin sekali berkunjung ke Masjidil Aqsa. Kira-kira aman gak ya kalau saya nekat pergi ke sana?”. Mengingat negara Cairo dan Israel merupakan negara yang rentan dengan konflik sehingga pengamanan di negara tersebut sangatlah ketat dan banyak peraturan.
Pertanyaan-pertanyaan tersebut sering sekali menghantui pikiran saat kita sudah memiliki niat untuk berangkat liburan ke Masjidil Aqsa. Lalu bagaimana cara aman menjaga diri saat berada di sana? Hal apa saja yang tidak boleh dilakukan saat kita pergi berlibur ke Cairo - Aqsa - Jordan, terutama daerah Yerusalem yang saat ini sedang dikuasai oleh Israel? Berikut 4 Hal yang tidak boleh dilakukan saat pergi berlibur ke Israel.
- Mengambil foto di Kawasan Militer dan Kantor Pemerintahan
Hal ini memang jarang diketahui oleh turis asing selama berkunjung ke Cairo atau Israel. Perlu diketahui, Kawasan Militer dan Kantor Pemerintahan merupakan lokasi yang dilarang untuk kita mengambil foto apapun, termasuk selfie.
Untuk mengetahui Kawasan Militer dan Kantor Pemerintahan, biasanya kawasan tersebut akan dijaga ketat oleh aparat keamanan dengan senjata lengkap berdiri di daerah sekitar.
- Membawa dan menerbangkan Drone
Drone merupakan salah satu alat wajib bagi para pelancong untuk mengambil foto dan video dari jarak kejauhan dan lebih cinematic. Namun sayangnya, niat untuk mengambil foto atau video harus diurungkan terlebih dahulu.
Pelarangan drone ini dengan tujuan mencegah mata-mata atau penyusup dari negara musuh mengambil gambar dan video di lokasi-lokasi strategis seperti Pusat Pemerintahan dan Pangkalan Militer.
- Membicarakan politik negara yang dikunjungi Cairo atau Israel
Seperti yang sudah disampaikan di atas, negara Cairo atau Israel merupakan negara yang rentan konflik sehingga sebagai turis sangat dilarang untuk membicarakan politik dari negara tersebut, baik dengan sesama orang Indonesia apalagi dengan orang Cairo atau Israel. Hal ini juga berlaku saat kita sedang mengakses internet selama berada di negara tersebut.
- Masuk Masjid tanpa Menutup Aurat
Perlu diketahui, seperti negara Arab yang lainnya, beberapa negara termasuk Mesir dan Israel memiliki aturan khusus yang tak tertulis yang harus dipatuhi oleh turis ketika berkunjung ke masjid-masjid, hal ini sebagai penghormatan terhadap tempat beribadah umat Islam.
Selain itu, menutup aurat saat mengunjungi Masjidil Aqsa diperlukan juga sebagai penanda, bahwa tujuan kita sebagai umat Islam yaitu hanya untuk mengunjungi Masjidil Aqsa di kompleks Al Aqsa. Mengingat bahwa di kompleks Al Aqsa ini terdapat beberapa agama dan keyakinan.
Itulah 4 hal yang sudah sedikit kami rangkum dalam memperkuat keyakinan kita ketika akan mengunjungi Masjidil Aqsa tanpa kecemasan yang berlebih.
Baca : 5 Hal Yang Harus Di Perhatikan Ketika Travelling
Dapatkan Paket Tour Cairo Aqsa Jordan Sekarang!