BEREPUTASI BAIK

Selamat datang di KONSORSIUM MUSLIM TRAVEL.ID 

Saudi Hadirkan Fasilitas Mobil Golf untuk Thawaf di Rooftop Masjidil Haram

Kategori : CONTENT, Informasi, Ditulis pada : 26 Maret 2024, 15:15:21

01hsf3kkj577r0kx5qexmxh867.png
MUSLIMTRAVELNEWS - Untuk mengakomodir keperluan ibadah Jemaah di Masjidil Haram saat puncak umrah di bulan suci Ramadhan, Arab Saudi telah menghadirkan beragam fasilitas. Salah satunya adalah layanan mobil golf untuk thawaf di Rooftop (jembatan lingkar) Masjidil Haram.

Peluncuran fasilitas ini dinilai akan yang memudahkan mobilitas di tengah meningkatnya jumlah jemaah umrah selama bulan suci Ramadan.

"Meningkatnya jumlah jemaah umrah di bulan suci ini, layanan tawaf diaktifkan di jembatan melingkar atap Masjidil Haram melalui mobil golf kolektif, yang sangat memudahkan jemaah untuk tawaf," lapor media lokal Inside the Haramain (Haramain Sharifain) seperti dikutip, Kamis (21/3/2024).

Dalam video berdurasi 13 detik yang dibagikan Inside the Haramain melalui akun X-nya itu tampak sejumlah jemaah menggunakan fasilitas mobil golf untuk tawaf. Jemaah pria dan wanita yang menjajal fasilitas tersebut memakai pakaian ihram. Terlihat pula beberapa mobil golf yang tengah beroperasi.

Pemerintah Arab Saudi telah melakukan perluasan area tawaf atau mataf di Masjidil Haram. Arab News melaporkan pada 22 Mei 2023 lalu, perluasan mataf di Masjidil Haram telah mendapat persetujuan untuk diberi nama The Saudi Riwaq.

Proyek ini terletak di belakang halaman Abbasiyah yang mengelilingi halaman Ka'bah. Presiden Presidensi Umum Urusan Dua Masjid Suci Abdulrahman Al-Sudais mencatat, proyek tersebut dimulai pada pemerintahan Raja Saud pada 1955 dan berlanjut pada masa pemerintahan Raja Faisal dan Raja Khalid, sebelum sepenuhnya dikembangkan pada era Raja Fadh, Abdullah, dan Salman.

"Saudi Riwaq yang mencakup proyek perluasan mataf di belakang halaman Abbasiyah, yang mengelilingi halaman Ka'bah suci, didirikan ketika Raja Abdulaziz, pendiri Arab Saudi, memerintahkan perluasan Masjidil Haram untuk menampung semakin banyak jemaah," ujar Al-Sudais kala itu.

Perluasan mataf yang terdiri dari empat lantai ini disebut mampu menampung hingga 287.000 jemaah atau 107.000 jemaah per jam.

Mengutip Haramain Info, dengan pengoperasian mobil golf itu, maka lokasi tawaf ada di 6 lantai:
1. Lantai dasar (lantai Mataf), lantai tempat Ka’bah berada: untuk jemaah berbaju ihram.
2. Lantai satu: jemaah berbaju ihram
3. Lantai dua: terbuka untuk semua jemaah
4. Lantai tiga: Untuk jemaah yang memakai skuter
5. Lantai empat: Lantai atap (rooftop), terbuka untuk semua jemaah.
6. Lantai lima: Lantai atap (rooftop) kedua: untuk jemaah yang memakai mobil golf.

Wacana Sudah Lama

Wacana menggunakan mobil golf di Masjidil Haram sudah sangat lama. Pada tahun 2014, Dr. Faisal Wafa selaku pejabat yang terlibat dalam proyek ekspansi Masjidil Haram mengatakan, sedang dilakukan penelitian terhadap penggunaan mobil golf untuk memudahkan jemaah difabel dan lanjut usia dalam melakukan tawaf dan sai. Tawaf dan sai adalah ibadah umrah utama di Masjidil Haram yang membutuhkan fisik prima.

Menurut Faisal, mobil golf itu akan membantu 6.000 jemaah melakukan umrah dalam satu jam.

Namun, tampaknya mobil golf kini tak hanya diperuntukkan bagi jemaah difabel dan lansia saja, tapi juga jemaah umum seperti halnya layanan skuter matik.

 

Penambahan fasilitas ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas para Jamaah Umrah dalam keberlangsungan beribadah.

Cek paket Umrah kami yuk!

 

Source : HIMPUH NEWS 

Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id