BEREPUTASI BAIK

Selamat datang di KONSORSIUM MUSLIM TRAVEL.ID 

Jenis Kelas Tempat Duduk di Bullet Train China

Kategori : CONTENT, Informasi, China, Ditulis pada : 10 Agustus 2024, 13:00:43

empat jenis kelas kursi di kereta kecepatan tinggi

MUSLIMTRAVELNEWS - Umumnya, terdapat 4 jenis kelas tempat duduk di Bullet Train China, antara lain : 

1. Business Class (Kelas Bisnis)

Kelas Bisnis adalah kelas paling mewah di Kereta Cepat China atau Bullet Train, dan harganya juga yang paling mahal. Kelas ini luas, dengan jarak dua meter di antara baris-baris kursi. Ada tiga kursi dalam satu baris, dan kursi yang dapat direbahkan sepenuhnya membuat perjalanan Anda lebih nyaman.

2. Superior Class (Kelas Superior) 

Kelas superior hanya tersedia di kereta berkecepatan tinggi tertentu di China. Setiap gerbong memiliki 16 kursi — delapan kursi di setiap ujung. Posisinya paling cocok untuk bertamasya. Setiap baris memiliki tiga kursi, seperti yang terdapat di gerbong kelas bisnis.

3. First Class (Kelas Satu)

Kelas Satu direkomendasikan untuk para wisatawan yang ingin merasakan perjalanan nyaman dengan menggunakan kereta api berkecepatan tinggi dan tidak ingin membayar terlalu mahal. Harganya lebih murah daripada kelas bisnis dan superior. Kursinya yang lebih lebar daripada kursi kelas 2. Setiap baris memiliki empat kursi.

4. Second Class (Kelas Dua)

Kelas Dua menjadi kelas tiket yang paling umum dan termurah untuk kereta api berkecepatan tinggi. Kelas ini merupakan pilihan yang tepat jika anda berencana untuk melakukan perjalanan wisata ke China dengan budget yang rendah. 

Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id