Tempat Wisata Populer di Beijing 2024
Ibu Kota Tiongkok, Beijing, kota yang menawarkan perpaduan sempurna antara sejarah kuno dan kemegahan modern. Dari kuil-kuil berusia ribuan tahun hingga gedung pencakar langit. Beijing memiliki berbagai tempat wisata yang menarik untuk dijelajahi. Berikut ini beberapa tempat wisata populer di Beijing yang wajib dikunjungi!
- Tembok Besar China (Great Wall of China)
Tembok Besar Tiongkok merupakan salah satu keajaiban dunia dan simbol kebanggaan bangsa China. Bentangan tembok yang megah ini melintasi pegunungan dan lembah, menawarkan pemandangan yang menakjubkan. Bagian yang paling mudah diakses dari Beijing adalah Badaling, yang telah dipugar dengan baik dan dilengkapi fasilitas wisata yang lengkap!
Tips : kunjungi di pagi hari untuk menghindari keramaian & pakailah alas kaki yang nyaman karena akan banyak berjalan kaki. - Kota Terlarang (Forbidden City)
Kota Terlarang adalah kompleks istana kekaisaran yang luas dan megah, yang dulunya merupakan kediaman resmi kaisar Tiongkok selama lebih dari 500 tahun. Dengan lebih dari 9.000 ruangan, istana ini menampilkan arsitektur tradisional Tiongkok yang menakjubkan dan penuh dengan sejarah. Tempat ini sekarang menjadi museum yang menampilkan koleksi seni dan artefak yang kaya.
Tips : Luangkan waktu seharian untuk menjelajahi seluruh kompleks - Lapangan Tiananmen (Tiananmen Square)
Salah satu lapangan terbesar di dunia dan menjadi saksi berbagai peristiwa penting dalam sejarah Tiongkok modern. Di sini terdapat Monumen Pahlawan Rakyat dan Makam Mao Zedong. Lapangan ini juga sering digunakan untuk upacara dan parade nasional.
Tips : Pastikan membawa identitas karena ada pemeriksaan keamanan ketat - Kuil Surga (Temple of Heaven)
Kuil Surga, kompleks kuil yang digunakan oleh kaisar Tiongkok untuk berdoa memohon panen yang baik. Bangunan utama, Hall of Prayer for Good Harvests memiliki struktur kayu yang megah tanpa paku dan merupakan contoh arsitiektur tradisional Tiongkok yang indah. Tempat ini juga dikelilingi oleh taman yang luas, ideal untuk berjalan-jalan santai.
Tips : Datang di pagi hari untuk melihat penduduk setempat berlatihi tai chi & Jangan lewatkan Echo Wall, di mana suara dapat merambat dengan jelas dari satu sisi ke sisi lainnya. - Bird Nest & Water Cube
Bird Nest (Stadion Nasional Beijing) dan Water Cube (Pusat Akuatik Nasional) adalah dua ikon arsitektur modern yang dibangun untuk Olimpiade Musim Panas 2009. Bird Nest, dengan desainnya yang menyerupai sarang burung, dan Water Cube dengan tampilan gelembung airnya, menawarkan latar belakang yang sempurna untuk sesi foto yang indah..
Tips : Kunjungi di malam hari untuk melihat kedua bangunan ini diterangi oleh cahaya berwarna-warni & masuklah ke dalam Water Cube yang kini menjadi taman air indoor yang populer!